Loading...

PT. Surya Energi Indotama

Logo Surya Energi
Sei

PLTS 176 kWp Tanamalala Resmi Beroperasi 24 Jam

  • Sei

By Admin

July 2, 2024

Kabar Baik untuk Teman SEInergi, Tepat ditanggal 12 Juni 2024, PLTS 176 kWp yang berlokasi di Desa Tanamalala, Kecamatan Pasimasunggu, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan telah diresmikan.

Berkontrak dengan PT PLN (Persero), SEI berperan sebagai perusahaan EPC sukses merampungkan projek PLTS 176kWp yang akan dioperasikan selama 24 jam untuk memenuhi kebutuhan 126 Kepala Keluarga di wilayah tersebut.

PLTS yang dibangun di atas lahan 4 ribu meter persegi ini diresmikan langsung oleh GM PLN UID Sulselrabar bersama Bupati Selayar, turut hadir Madhan Wisnu selaku perwakilan dari SEI, Pemkab Selayar, Forkopimcam serta perangkat desa setempat.

Usai peresmian, dilakukan tinjauan langsung panel surya serta ruang operasional PLTS dan melakukan penyalaan perdana di salah satu rumah pelanggan.

Menjadi kebahagiaan masyarakat di Tanamalala bahwasanya kini mereka dapat menikmati listrik tanpa kendala, lebih hemat dan ramah lingkungan.

Sei

Idul Adha 1445 Hijriah, SEI Salurkan 2 Ekor Sapi Qurban

  • Sei

By Admin

June 18, 2024

Bandung (14/6/24), Menjelang hari raya Idul Adha 1445 H, SEI salurkan 2 Ekor sapi Qurban sebagai wujud dari tanggung jawab sosial untuk masyarakat sekitar di wilayah perusahaan.

Penyerahan simbolis hewan Qurban dilakukan di dua lokasi yang berbeda, yaitu kantor PT Surya Energi Indotama dan PT Len Industri (Persero).

Hadir menyerahkan hewan kurban di Lingkungan Len, Yuntoro Prakoso Wibowo selaku Direktur Keuangan, Managemen Risiko dan SDM kepada Sri Kurniasih, Camat Regol dan Han Hadrian selaku Lurah Pairluyu.

Kegiatan serupa dilaksanakan di lingkungan perusahaan, Hewan Qurban Sapi tipe limosin diserahkan langsung oleh Manager Corporate Secretary, Dea Puspitasari dan Dedy Leman, Pjs Manager General Affair yang diterima oleh Asep, Ketua RW 04 Kelurahan Kebon Lega.

Selamat menyambut hari Raya Idul Adha 1445H untuk #TemanSEInergi, semoga melalui ibadah Qurban ini, perusahaan senantiasa dapat memberikan kebermanfaatan dan berkah nya khususnya bagi masyarakat sekitar dan juga kita semua, aamiin

Sei

Sukses Jalankan Program CSR, SEI Raih Juara Dalam Ajang Penghargaan CSR Tertinggi 2024

  • Sei

By Admin

May 31, 2024

Jakarta (29/05/24), dalam menjalankan bisnis perusahaan PT Surya Energi Indotama (SEI) memiliki tanggung jawab secara sosial kepada masyarakat serta stakeholder. SEI berkomitmen untuk dapat berperan aktif, efektif dan berkualitas dalam mengaplikasikan program Corporate Social Responsibility (CSR) sesuai dengan core bisnis SEI di bidang Renewable Energy yang dapat menghasilkan manfaat maksimal bagi seluruh pihak.

Atas dedikasinya tersebut, bertempat di salah satu Ballroom hotel Bintang lima di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, ajang penghargaan TOP CSR 2024 diselenggarakan. Acara yang didukung oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia ini merupakan ajang penghargaan tertinggi bagi perusahaan yang dinilai suskes menjalankan program CSR dalam aktivitasnya.

Dalam ajang penghargaan tersebut SEI dinobatkan sebagai juara TOP CSR 2024 melalui program Kebun Pangan Jupiter Rahayu dan I Made Sandika Dwiantara, Direktur Utama SEI dinobatkan sebagai TOP LEADER ON CSR COMMITMENT 2024.

Dalam sambutan yang disampaikan oleh Direktorat Jenderal (Dirjen) Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan (PPKL) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Sigit Reliantoro berbicara bahwa perusahaan kini dituntut berkontribusi dalam pembangunan berkelanjutan untuk meminimalkan dampak negatif yang mana saat ini Indonesia dinilai tak hanya krisis global warming namun juga perubahan iklim (climate change), yang harus diatasi secara terintegrasi melalui aksi nyata perusahaan salah satunya dengan program CSR.

“Sustainable Renewable Energy for Community Welfare”, menjadi goal dari program CSR SEI yang fokus pada Enviroment, Social dan Goverment (ESG) juga pembangunan berkelanjutan untuk menyejahterakan masyarakat melalui 7 pilar CSR yaitu pendidikan, kesehatan, kebudayaan, kemitraan, layanan umum, lingkungan dan bantuan kemanusiaan bencana alam.

“Penghargaan TOP CSR yang SEI raih merupakan wujud nyata atas tanggung jawab perusahaan kepada lingkungan sosial, yang telah di aplikasikan tak hanya pada fasilitas umum juga pemberdayaan masyarakat yang berkelanjutan. Saat ini, program unggulan CSR SEI telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Kota Bandung dengan kehadiran saung tenaga surya di beberapa titik fasilitas publik dan SEI pun turut mendukung program pemerintah dalam urban farming yang terintegrasi dengan energi baru terbarukan, yang telah dapat dinikmati oleh masyarakat wilayah Margahayu, Kota Bandung melalui Kebun Pangan Jupiter Rahayu,” ujar Made menjelaskan.

Kebun Pangan Jupiter Rahayu merupakan program CSR unggulan SEI yang mengusung konsep urban farming terintegrasi lengkap dengan fasilitas saung tenaga surya. Program kebun pangan ini turut mendukung program pemerintah untuk menjaga ketahanan pangan dimulai dari lingkungan sekitar. Kebun Pangan “Jupiter Rahayu” menjadi wujud komitmen CSR SEI untuk menjaga kelestarian ekosistem**

Sei

Sukses Aplikasikan Entrepreneurial Marketing, SEI Siap Hadapi Persaingan Global

  • Sei

By Admin

May 16, 2024

Jakarta (15/05/24), Sebagai upaya menjawab tantangan dan peran perusahaan dalam menjamin long term sustainability yang berfokus pada nilai ekonomi dan sosial untuk Indonesia, SEI terpilih sebagai perusahaan penerima Penghargaan “The Most Promosing Company In Marketing 3.0” dalam event BUMN Entrepreneurial Marketing Awards 2024 dengan kategori anak perusahaan BUMN.

Hadir untuk menerima penghargaan tersebut, Direktur Pemasaran dan Pengembangan Bisnis, Ridwan Kurnia yang berkesempatan menerima penghargaan langsung dari salah seorang Pakar Pemasaran Indonesia, Hermawan Kartajaya yang didampingi oleh Ketua Senat Indonesia Marketing Asicoation Pusat, Yaya W. Junardy. Hermawan Kartajaya menyampaikan apresiasinya terhadap SEI sebagai anak perusahaan BUMN yang memiliki daya saing unggul yang sukses mengaplikasikan Entrepreneurial Marketing dalam menjalankan bisnis perusahaan.

Sebelum ditetapkannya SEI sebagai juara dalam event ini, SEI telah melewati tahap penjurian yang terdiri dari sesi presentasi dan tanya jawab pada bulan Maret lalu. Materi yang diajukan SEI dianggap selaras dengan pesan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo yang menyatakan bahwa perlu nya upaya memenangkan persaingan global dengan Inovasi, Kreatifitas dan Entrepreneurship. “Dengan diraihnya penghargaan ini menjadi wujud nyata dari bagaimana perusahaan tidak hanya memperhatikan produk dan konsumen, namun juga aware pada masalah keterlibatan manusia dan teknologi untuk mendukung impact menuju sustainability. Aktivitas bisnis perusahaan dijalankan tidak hanya berfokus pada profit namun turut mendorong values lain; people, planet, partnership dan peace sehingga mendorong perilaku dan kesadaran masyarakat khususnya dalam penggunaan energi baru terbarukan juga turut mendongkrak kesejahteraan masyarakat. SEI akan terus berkontribusi untuk kemajuan Indonesia,” ungkap Ridwan Kurnia, Direktur Pemasaran dan Pengembangan Bisnis SEI. **

Sei

GAS TERUS, SEI Terpilih Menjadi Perusahaan Pioneer Solar Energi

  • Sei

By Admin

May 3, 2024

Jakarta (02/05/24), PT Surya Energi Indotama (SEI) berhasil menerima penghargaan sebagai A Pioneer Company in Solar Energy Industry pada kategori EPC Company. Penghargaan tersebut berhasil SEI terima berdasarkan hasil penilaian pakar kelistrikan dan energi nasional dengan mempertimbangkan kiprah perusahaan atas reputasi, dedikasi dan profesionalisme nya dalam menjalankan bisnis nya.

Penyerahan penghargaan yang diberikan kepada tokoh dan perusahaan yang bergerak di bidang listrik dan energi ini diselenggarakan di Ballroom Hotel Mulia kawasan Senayan dan dihadiri oleh Dirjen EBTKE Kementerian ESDM, Prof. Dr. Eng. Eniya Listiani Dewi, B.Eng, M.Eng., IPU yang dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada 45 perusahaan pemenang penghargaan sekaligus memberikan tantangan nya untuk memenuhi target energi baru terbarukan di tahun 2025 yang saat ini masih kekurangan sebesar 7 GW serta mengajak seluruh perusahaan yang hadir untuk bersinergi mengatasi permasalahan global yang terjadi di Indonesia.

Menyambut positif, Direktur Utama SEI, I Made Sandika Dwiantara menyatakan kesiapannya untuk turut melebarkan kiprah perusahaan agar target energi baru terbarukan dapat terpenuhi, “penghargaan ini menjadi semangat baru untuk SEI semakin berkembang menjawab tantangan – tantangan atas permasalahan energi yang terjadi. Kontribusi SEI akan menjadi bukti nyata dalam mewujudkan energi yang lebih baik dan berkelanjutan,” ucap Made.

Ucapan selamat atas penghargaan yang SEI terima disampaikan juga oleh Dr. Ir Herman Darnel Ibrahim, M.Sc., IPU yang merupakan Ketua Dewan Pakar Listrik Indonesia. Besar harapannya SEI dan seluruh stakeholders di sektor kelistrikan dan energi nasional mampu berkolaborasi dalam rangka membentuk eksosistem kelistrikan dan energi yang lebih kuat untuk terus menggerakkan roda perekonomian nasional dengan tetap memperhatikan lingkungan.**

Sei

SEI Raih Penghargaan Atas Jalinan Media Relation Dengan TVRI Jawa Barat

  • Sei

By Admin

April 29, 2024

Bandung (27/4/24), bertepatan dengan malam puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 37 tahun TVRI Jawa Barat, yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Horison. Direktur Utama PT Surya Energi Indotama, I Made Sandika Dwiantara didapuk menjadi salah satu penerima penghargaan atas dedikasi Perusahaan dalam membangun jalinan Media Relation dengan rekan Pers khususnya di lingkungan TVRI.

Perayaan HUT TVRI ke 37 Tahun mengusung tema “Sauyunan Ngawangun Nagari” menjadi langkah yang selaras dengan kiprah perusahaan. Di sisi lain, penghargaan yang diserahkan langsung oleh Kepala Stasiun TVRI Jawa Barat, Akbar Sahidi menjadi bukti dari komitmen perusahaan dalam menjaga hubungan baik dengan mitra dan stakeholder, serta menjadi dorongan untuk terus meningkatkan kualitas kerjasama di masa depan, menciptakan hubungan yang solid dan berkelanjutan.
Dalam sambutan nya, Akbar Sahidi memberikan apresiasi kepada SEI sebagai salah satu perusahaan yang senantiasa terhubung dengan rekan media dan turut berkontribusi untuk memberikan informasi yang tepat dan akurat untuk disampaikan kepada seluruh masyarakat.

Menjawab apa yang disampaikan Akbar dalam sambutannya tersebut, Direktur Utama SEI pun memberikan tanggapannya bahwasanya SEI akan konsisten dalam memberikan nilai tambah bagi para mitra bisnisnya, memberikan layanan dan bersikap responsive. Tak hanya itu, peran aktif SEI dalam berbagai kegiatan sosial dan lingkungan menjadi nilai tambah perusahaan, SEI aktif berkontribusi pada pembangunan masyarakat dan menjaga kelestarian lingkungan, tak ayal SEI dipandang sebagai perusahaan yang sukses secara bisnis dan juga bertanggung jawab sosial. **

Sei

Maksimalkan Potensi Renewable Energy : Ridwan Kurnia Menjadi Narasumber Community Of Practice LPDP

  • Sei

By Admin

April 26, 2024

Jakarta (25/04/24) – Dalam kurun waktu satu dekade terakhir, Renewable Energy menjadi perbincangan hangat di dunia termasuk Indonesia. Berbagai solusi, strategi, regulasi dan tindakan terus dilangsungkan guna menekan laju pemanasan global yang menjadi ancaman nyata didepan mata. Peduli dengan hal tersebut, Direktur Pemasaran dan Pengembangan Bisnis Ridwan Kurnia hadir menjadi narasumber di sebuah acara yang bertajuk “Community Of Practice : Renewable Energy” bekerjasama dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).

Bertempat di Auditorium Utama, Kantor PLN Pusat yang terletak di kawasan Jakarta Selatan, acara ini dihadiri oleh sejumlah narasumber lain yaitu Edo Mahendra, Staf Ahli di Bidang Ekonomi Hijau Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Buntoro Setiomulyo Founder PT Mega Andalan Kalasan, Nurlely Aman Senior Executive Vice President Hukum PLN dan M. Syahman Samhan yang merupakan alumni LPDP PK-181 lulusan The University of New South Wales (UNSW) Australia dan menjadi founder dari Solarin yang bergerak di bidang Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS).

Mengangkat pembahasan terkait best practice pengurangan emisi di berbagai sektor untuk mencapai tujuan net zero emission yang sejalan dengan pemerintah Indonesia, forum ini mendapat antusias dan respon positif dari seluruh peserta yang merupakan alumni LPDP terbukti dengan banyaknya pertanyaan serta diskusi antar peserta dan narasumber yang perlu penjabaran secara komprehensif.

Dalam paparanya, Ridwan menjelaskan mengenai potensi berbagai sektor dalam bidang renewable energy. “Indonesia memiliki potensi matahari yang cukup besar, dan ini merupakan anugrah yang diberikan. Terlebih, SEI sudah memiliki pengalaman sejak tahun 2007 di bidang Renewable Energy, ini menjadi modal SEI untuk terus berkontribusi bagi Indonesia kedepan” ungkapnya.

Ridwan pun memberikan bocorannya mengenai tantangan yang sedang dihadapi saat ini, salah satunya adalah kapasitas produksi panel surya yang dimiliki oleh Indonesia dengan diluar negeri dirasa cukup jauh perbedaanya, di Indonesia kapasitas yang bisa di produksi hanya sekitar 330 – 400Wp sedangkan diluar negeri kapasitas yang dapat di produksi sudah mencapai 700Wp dengan proses TKDN yang cukup panjang.

Kehadiran SEI dalam forum tersebut menjadi  bentuk pengakuan atas dedikasi dan eksistensi SEI yang terus berkomitmen untuk berkontribusi di berbagai forum yang akan memperkaya pemahaman, pengalaman serta pembahasan mengenai isu penting yang sedang terjadi saat ini. Semoga dengan adanya Community Of Practice Renewable Energy ini dapat menjadikan solusi yang tepat terkait permasalahan tersebut.

Sei

Banjir Antusias, SEI Ikut Mudik Bersama BUMN 2024

  • Sei

By Admin

April 5, 2024

Bandung (05/04/24), menyambut kemeriahan puncak Ramadan 1445H, PT Surya Energi Indotama (SEI) bersama PT Len Industri (Persero) dan anggota holding BUMN Industri Pertahanan (Defend Id) menyelenggarakan program Mudik Asyik Bersama BUMN 2024.

Program mudik bersama ini bukanlah kali pertama, di tahun sebelumnya SEI turut berkontribusi mendukung program dari Kementerian BUMN ini. Bertempat di Gedung Sate Bandung, rombongan mudik asyik BUMN 2024 dilepas oleh Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin yang didampingi oleh Direktur Teknologi dan Manajemen Portofolio Holding Defend Id, Amalia Maya Fitri bersama Direktur Pemasaran dan Pengembangan Bisnis SEI, Ridwan Kurnia.

Tercatat di tahun ini, SEI menyediakan dua buah armada bis dengan rute tujuan mudik Bandung – Semarang yang telah terisi penuh dengan 105 penumpang. Jumlah ini belum termasuk rombongan bis dari perusahaan member holding defend id dan anak perusahaan Len lainnya yang total keseluruhan sebanyak 20 bus dengan jumlah penumpang mencapai 1.150 pemudik.

Direktur Pemasaran dan Pengembangan Bisnis, Ridwan Kurnia sesaat sebelum melepas rombongan menyempatkan menyapa para pemudik dan menyampaikan rasa terimakasih atas antusias masyarakat yang telah mengikuti program mudik asyik bersama BUMN 2024,”antusias masyarakat yang mengikuti program ini sangat banyak, di setiap tahun nya selalu meningkat. Hal ini tentunya menjadi semangat kami untuk dapat terus memberikan yang terbaik dari fasilitas maupun pelayanannya termasuk meningkatkan engagement antara perusahaan dan masyarakat. Semoga kemeriahan mudik tahun ini menjadi langkah yang baik untuk pertumbuhan perusahaan ke depannya.”harap Ridwan.

Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin dalam sambutannya menyampaikan dukungannya terhadap program mudik bersama ini sebagai upaya mengurangi dampak kemacetan yang seringkali menjadi permasalahan utama di setiap tahunnya. Dengan ada nya program ini, perusahaan telah memfasilitasi dan menjadikan solusi, mendukung pemerintahan mengatasi tingkat kepadatan arus mudik lebaran.

Rombongan mudik asyik bersama BUMN akhirnya dilepas tepat pada jam dua siang, tampak rasa sukacita terlihat dari raut muka rombongan mudik, diselimuti rasa bahagia terbayang suasana kampung dan hangat nya berkumpul bersama keluarga.**

Sei

Gelar Program Ramadhan Berbagi, SEI Bagikan 938 Paket Sembako

  • Sei

By Admin

March 28, 2024

Bandung (28/03/24) – Turut mendukung program yang dicanangkan Kementerian BUMN di bulan Ramadhan ini, PT Surya Energi Indotama (SEI) bersama induk perusahaan, PT Len Industri (Persero) melaksanakan rangkaian program Safari Ramadhan dengan menyalurkan sebanyak 938 paket Ramadhan yang berisikan sembako serta makanan keemasan siap saji. Ramadhan Berbagi menjadi salah satu komitmen perusahaan dalam memperkuat tanggung jawab sosial perusahaan (Corporate Social Responsibility).

938 Paket yang disiapkan didistribusikan langsung oleh masing masing perwakilan Len beserta anak perusahaan nya kepada warga di RW 07 dan 08 Kelurahan Pasirluyu, serta yayasan panti asuhan di Kota Bandung. Acara serah terima program Ramadhan Berbagi ini dipusatkan di area perkantoran Len dengan dihadiri oleh pejabat pemerintahan setempat, Han Hadrian selaku Lurah Pasirluyu. Dalam sambutannya, Han Hadrian menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada Len Incorporated atas kepedulian dan dukungannya dalam membantu masyarakat setempat. Dia menekankan bahwa acara ini bukanlah hal baru, melainkan menjadi tradisi tahunan yang telah berlangsung selama beberapa tahun terakhir. Sinergi antara Len Incorporated dan masyarakat setempat menjadi salah satu poin penting dalam memperkuat hubungan yang harmonis dan saling mendukung.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Pjs Manager Corporate Secretary SEI, Dea Puspitasari yang turut menyerahan paket ramadan secara simbolis kepada perwakilan dari kelurahan dan yayasan panti asuhan. Tidak hanya sebagai bantuan materi, tetapi juga sebagai wujud kepedulian dan perhatian yang tulus dari Len Incorporated terhadap kesejahteraan masyarakat di sekitar lingkungan operasional perusahaan.

Dengan terselenggaranya program ini, manfaat perusahaan berdampak nyata khususnya bagi mereka yang menerimanya serta dapat menjadi inspirasi bagi pihak lain untuk terus menebar kebaikan, berkontribusi positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.**

Sei

Momen Ramadan di SEI Suguhkan Suasana Kebersamaan dan Kebaikan

  • Sei

By Admin

March 26, 2024

Bandung (25/03/24) – Dalam semangat Ramadan yang penuh berkah, SEI menggelar acara Buka Puasa Bersama Karyawan yang berlangsung penuh kehangatan dan makna. Bertempat di Ruang Santai SEI, dengan mengusung tema “Refleksi Diri, Bersihkan Hati untuk Meraih Nikmat Ramadan”, mengajak seluruh civitas perusahaan untuk bersama-sama merefleksikan diri demi meraih berkah Ramadan yang tiada tara.

Respon positif Manajemen atas tereselenggaranya acara ini tampak maksimal dengan hadirnya Komite Audit,  Jajaran Dewan  Komisaris serta Jajaran Direksi Perseroan. Turut larut dalam rangkaian acara bersama seluruh karyawan SEI menjadikan momen kebersamaan buka puasa bersama tahun ini terasa hangat, bersatu dalam kebersamaan, membagi canda dan tawa di tengah hidangan berbuka yang disajikan.

Namun, kebaikan dalam acara ini tidak hanya dirasakan oleh mereka yang hadir. Di pertengahan acara, sebagai cerminan dalam mengamalkan nilai-nilai sosial, SEI hadir dengan memberikan santunan kepada Yayasan Permata Insani dan Panti Asuhan Al-Hilal. Tak hanya fokus pada komitmen SEI terhadap kepedulian sosial, langkah ini diharapkan dapat menginspirasi kalangan lainnya untuk terus berbagi kebaikan kepada yang membutuhkan.

Kehadiran Ustadz Nur Ihsan Jundulloh, LC Al Hafidz menjadi momen penting dalam acara ini. Seluruh karyawan larut dan khidmat saat sesi tadarus Al-Quran, disempurnakan dengan ceramah keagamaan yang sejatinya dapat  memperkuat keimanan dan ketakwaan khususnya di bulan Ramadan ini. Suasana damai menyelimuti area ruang santai, memberikan sentuhan spiritual yang mendalam bagi semua yang hadir.

Diakhir acara, suasana berubah menjadi ramai, pembagian doorprize membuat moment kebersamaan seluruh karyawan semakin hangat. Lebih dari sekadar hadiah, momen ini menjadi simbol dari kebahagiaan dan kebersamaan yang terus tumbuh kuat di antara seluruh Karyawan SEI. “Dalam bulan suci ini, kami tidak hanya merayakan ibadah bersama, tetapi juga merayakan kebersamaan dan kebaikan dalam kekeluargaan yang selalu menginspirasi kami di kantor SEI,” ujar Yoga Aradea yang turut hadir dalam acara tersebut.

Acara Buka Puasa Bersama Karyawan SEI bukan hanya menjadi ritual tahunan, tetapi juga menjadi wadah untuk memperkuat ikatan sosial dan spiritual di antara seluruh karyawan SEI. Semoga berkah Ramadan senantiasa mengalir di dalam perjalanan hidup kita, dan menjadi inspirasi untuk terus berbagi kebaikan.**

Hubungi Kami: